Berita

//

1 Dokter Terpapar Covid, Direktur RSSA Ikut Jaga Pasien

2020-09-20 02:40:45 Admin Web Portal


1 Dokter Terpapar Covid, Direktur RSSA Ikut Jaga Pasien

LUBUKLINGGAU-Petugas medis dan satu orang dokter umum di Rumah Sakit Siti Aisyah (RSSA) terpapar covid-19, Direktur RSUD Siti Aisyah turun tangan jaga pasien demi back up tugas dari dokter dan tenaga medis yang menjalani isolasi.


Dr. Charlie, Direktur RSUD Siti Aisyah menyampaikan bahwa memang benar 1 orang dokter umum dan tiga tenaga medis di RSUD Siti Aisyah terpapar covid-19.

"Duanya sudah sembuh, sementara dokternya masih di rawat di RSUD Siti Aisyah. Saat ini perawat ada 2, mereka isolasi mandiri karena OTG ," kata Dr. Charlie.

Tindak lanjutnya, kata Dr Charlie, karena dokter umum hanya ada 1 dan 1 dokter ada yang sakit dan 1 baru sudah menjalani operasi, namun dari tiga dokter yang tidak bisa berjaga tersebut tidak semuanya terjangkit covid-19. "Hanya 1, yang lainnya memang sedang sakit dan satu lagi habis menjalani operasi jadi belum bisa jaga," kata dia.

Untuk memback up ketiga dokter tersebut, bahwa dokter di struktural RSUD sendiri yang melakukan jaga sebanyak empat orang dokter, termasuk dirinya selaku direktur.

"Kami buat piket, untuk jaga IGD, dan saya malam ini jaga. Sampai dengan yang lain sudah mulai siap lagi. Saat ini kami masih siap, baik ekstra fooding pegawai, APD kami masih lengkap," ungkapnya. (*)





Berita terkait:


RS Siloam Silampari di Resmikan Gubernur dan CEO Lippo Group

Riki Junaidi Apel dan Cek Pelayanan RS Siti Aisyah

Berantas Wabah Nyamuk DBD, Pemkot Laksanakan PSN

Sekda Harapkan UHC 95 Persen di Lubuklinggau

Sekda Hadiri Senam Kolosal HUT BPJS ke 50 Kota Lubuklinggau

Riki Junaidi : Ortu Jangan Khawatir Dengan Imunisasi Anak

Sekda : Dengan Akreditasi, Diharapkan Puskesmas Tingkatkan Pelayanan dan Keselamatan Pasien

Evaluasi Hasil Pelaksanaan Imunisas Campak Rubella (MR)

13 Gedung Diresmikan, Wako Harapkan RSSA Terus Termotivasi Berikan Pelayanan Lebih Baik

Lubuklinggau Siap Jadi Kota Sehat


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 11436
  • Kemarin 36454
  • Minggu ini 95927
  • Bulan Ini 185587
  • Total 1993212

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?